Jumat, 08 November 2019

Kapten inf Sudyatmoko : Renang Adalah Kemampuan Dasar Bagi Prajurit


KENDAL - Pada kesempatan pelaksanaan semapta periodik semester II tahun 2019, anggota kodim 0715/Kendal secara keseluruhan wajib mengikuti kegiatan pembinaan fisik yang di laksanakan selama 2 hari pada tanggal 7 dan 8 november 2019 tersebut.

Untuk tempat pelaksanaannya di 2 tempat berbeda yang kesemuanya menggunakan fasilitas milik pemkab Kendal. semapta A dan B di laksanakan di stadion utama Kebon dalem Kendal, sedang uuntuk tes ketangkasan renang di laksanakan di kolam renang wisata Tirto Arum Kendal.

Bertindak sebagai koordinator tes ketangkasan renang adalah danramil 0715-02/Patebon kapten inf Sudyatmoko Waluyo, dengan di dukung oleh anggota dari kodim Kendal dan tim asistensi dari jasmani militer korem 073/Makutarama.

Dalam pengarahannya kepada para peserta sebelum pelaksanaan renang sejaug 50 meter tersebut, kapten inf Sudyatmoko menyampaikan bahwa renang merupakan salah satu kemampuan dasar yang harus di miliki bagi setiap prajurit . Selain karena kebutuhan kedinasan berenang juga berguna bagi kesehatan dan tidak menutup kemungkinan di butuhkan dalam situasi situasi tertentu di tengah tengah kehidupan bermasyarakat.

Meski demikian dengan tuntutan harus mampu menempuh renang 50 meter bagi setiap prajurit maka bukan berarti harus dengan memaksakan diri dalam pelaksanaannya, kapten sudyatmoko berpesan kepada seluruh peserta supaya menjaga faktor keamanan dan keselamatan dalam kegiatan tersebut.

"Setiap prajurit mutlak harus mampu berenang sejaug 50 meter sebagai standar dalam kedinasan,  saya yakin rekan rekan anggota sudah sering melsaksanakan kegiatan renang dalam rangka kesemaptaan, kondisi fisik hanya diri sendiri yang tahu,jika merasa mampu maka laksanakan, jika merasa tidak mampu di tengah pelaksanaan maka  silahkan menepi", pesannya.

 "Jangan takut di ulangi atau tidak lulus,Jaga faktor keselamatan dan keamanan,sayangi nyawa rekan rekan sekalian", pungkasnya.,

(pendimkendal/bazo)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Babinsa Koramil Kaliwungu Komsos Dengan Warga

  KENDAL - Babinsa Sarirejo Koramil 11/Kaliwungu Kodim 0715/Kendal, Serda M. Aldi Fadli melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) den...