Rabu, 02 Februari 2022

Sigap, Babinsa Bantu warga Keruk Timbunan Tanah Longsor

 


KENDAL - Babinsa Pagertoya Koramil 14/Limbangan sertu Muadi membantu warga Desa Pagertoya mengeruk timbunan tanah longsor dan menimbun selokan kakibat adanya curah hujan intensitas tinggi di kampung tersebut, Selasa (01/02/22).

Menurutnya kehadirannya merupakan bentuk tanggung jawab sebagai babinsa yang harus selalu update setiap kejadian di wilayah binaanya. "begitu malam dapat info dari warga bahwa ada longsor, saya langsung laporkan ke danramil, kemudian saya di perintah untuk membantu warga", ujar sertu Muadi.

Sementara, Kasdi, Salah satu warga mengatakan kerja bakti tersebut di laksanakan oleh sekitar 25 orang warga desa Pagertoya. "kita bekerja bersama, supaya cepat dan akses air di selokan kembali lancar, dan tidak meluap saat hujan", jelasnya.

"Kami juga mengucapkan terima kasih kepada pak babinsa yang telah terjun langsung membantu pengerukan longsoran tanah ini", imbuh kasdi. (pendim15/bz)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Babinsa Koramil Kaliwungu Komsos Dengan Warga

  KENDAL - Babinsa Sarirejo Koramil 11/Kaliwungu Kodim 0715/Kendal, Serda M. Aldi Fadli melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) den...