Kamis, 26 Juli 2018

Keteladanan yang di tularkan.

                                 


Kendal 26 Juli 2018,Dinas Pendidikan Kabupaten Kendal bersama Koramil 14 Limbangan Kodim 0715 Kendal mengadakan Bimbingan Teknis Pembinaan Karakter Wiyata Bhakti yang di ikuti guru dan tenaga administrasi,hadir sebagai pemberi materi Danramil 14 Limbangan Kapten Inf Ngadiono.

Karakter juga sering diasosiasikan dengan istilah apa yang disebut dengan temperamen yang lebih memberi penekanan pada definisi psikososial yang dihubungkan dengan pendidikan dan konteks lingkungan. Sedangkan karakter dilihat dari sudut pandang behaviorial lebih menekankan pada unsur somatopsikis yang dimiliki seseorang sejak lahir. Dengan demikian dapat dikatakan bahwa proses perkembangan karakter pada seseorang dipengaruhi oleh banyak faktor yang khas yang ada pada orang yang bersangkutan yang juga disebut faktor bawaan (nature) dan lingkungan (nurture) dimana orang yang bersangkutan tumbuh dan berkembang. Faktor bawaan boleh dikatakan berada di luar jangkauan masyarakat dan individu untuk mempengaruhinya. Sedangkan faktor lingkungan merupakan faktor yang berada pada jangkauan masyarakat dan ndividu. Jadi usaha pengembangan atau pendidikan karakter seseorang dapat dilakukan oleh masyarakat atau individu sebagai bagian dari lingkungan melalui rekayasa faktor lingkungan.

Dengan kata lain perkembangan dan pembentukan karakter memerlukan pengembangan keteladanan yang ditularkan, intervensi melalui proses pembelajaran, pelatihan, pembiasaan terus-menerus dalam jangka panjang yang dilakukan secara konsisten dan penguatan serta harus dibarengi dengan nilai-nilai luhur(Satunama Pendim0715).


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Babinsa Koramil Kaliwungu Komsos Dengan Warga

  KENDAL - Babinsa Sarirejo Koramil 11/Kaliwungu Kodim 0715/Kendal, Serda M. Aldi Fadli melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) den...