Senin, 27 Juli 2020

Nostalgia Danrem Bertemu Mantan Anggotanya Sewaktu Di Kopassus




KENDAL - Tak di sangka, saat mengunjungi kodim 0715/Kendal Kamis lalu (23/07),Danrem 073/Makutarama Kolonel INF Ari Yulianto bertemu dengan anggotanya langsung sewaktu sama sama berdinas di grup I Kopassus.
Kopka Susilo, yang sekarang menjabat anggota Babinsa Koramil 14/Limbangan merupakan anggota langsung kolonel INF Ari Yulianto semasa menjabat danton. "Dulu pangkat saya Letnan dua Susilo berpangkat prajurit dua. " Jelas Danrem.
Tanpa sengaja saat selesai memberikan pengarahan, danrem turun mimbar dan menghampiri anggota Babinsa Kodim 0715/Kendal yang masih berpangkat kopral. Kepada Kopral Susilo danrem berpesan agar nanti ikut Secaba reguler, "kamu harus jadi sersan, begitu juga dengan Babinsa lainnya yang masih kopral", tegas Danrem.
Kopka Susilo mengaku tidak menyangka bahwa Danrem masih mengenalinya setelah sekian lama tidak berjumpa. "Saya kaget ketika beliau menghampiri dan menanyakan kenapa saya tidak sekolah, karena memang beliau menghampiri yang pangkatnya masih kopral, termasuk saya", ungkapnya.(pendim15/bz)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Babinsa Koramil Kaliwungu Komsos Dengan Warga

  KENDAL - Babinsa Sarirejo Koramil 11/Kaliwungu Kodim 0715/Kendal, Serda M. Aldi Fadli melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) den...